Diah Sunaryanta Hadiri Syawalan TP PKK Kapanewon Girisubo

Oleh: Sabrur Rohim, SAg, MSI (koord PKB Girisubo)

GIRISUBO | Rabu (17/4) bertempat di aula Kapanewon Girisubo dilaksanakan kegiatan Syawalan TP PKK Kapanewon Girisubo, diikuti oleh pengurus TP PKK se-kapanewon (8 kalurahan), serta dihadiri oleh Ketua TP PKK Gunungkidul, Hj Diah Sunaryanta beserta jajaran pengurusnya, juga Panewu Girisubo, Edy Sedono, SIP, MM. 

Acara dipandu oleh salah satu kader TP PKK, Umiyarsi, SIP,  diawali dengan pembukaan dan doa bersama.

Acara berlanjut dengan ikrar Syawalan secara bersama-sama, dipimpin Ketua TP PKK Girisubo,  yang ditirukan oleh segenap hadirin. Dengan ikrar tsb diharapkan segenap kader TP PKK, dan juga tamu undangan peserta syawalan yang hadir saling memaafkan satu sama lain melalui momentum Idul Fitri 1445 H tahun ini.

Dalam sambutannya, Panewu Edy Sedono menyampaikan terimakasih kepada segenap tamu undangan yang telah hadir di acara tsb, baik Ketua TP PKK Gunungkidul beserta jajaran pengurusnya, juga pengurus/anggota PKK Kapanewon & kalurahan dari semua kalurahan se-Girisubo. Edy juga berharap, selepas acara ini tumbuh semangat kerja keras, responsif, serta kegotongroyongan di dalam diri para pengurus TP PKK untuk melaksanakan tugas dan kewajiban di wilayah binaan (kalurahan/padukuhan) masing-masing.

Ketua TP PKK Gunungkidul, Hj Diah Sunaryanta, juga berkesempatan memberikan sambutan dalam acara tsb. Diah, atas nama pribadi dan segenap pengurus TP PKK Gunungkidul, serta mengatasnamakan Bupati Gunungkidul, menyampaikan, "Selamat Idul Fitri 1445 H Mohon Maaf Lahir Batin". Diah sangat menyambut baik acara syawalan ini karena akan sangat berguna dalam mengasah rohani, keimanan, serta menjalin silaturahmi antar pengurus, baik sesama pengurus TP PKK Girisubo, atau dengan TP PKK Gunungkidul. "Kegiatan semacam ini juga akan semakin menjalin silaturahmi antar pengurus TP PKK, yang tentunya akan berpengaruh dalam hubungan kerja  untuk mencapai kinerja terbaik kita semua," ujar Diah.

Kepada segenap pengurus TP PKK, mewakili sang suami, H Sunaryanta, Diah mengucapkan terimakasih atas kerjasamanya sekian lama ini, membantu pemerintah, di dalam program pemberdayaan keluarga. "Tentunya," kata Diah, "dalam hubungan kerja ada kekurangan dan kekhilafan dari teman-teman yang ada di dinas atau di lapangan, dan karenanya kami mewakili Bapak Bupati dengan memohon maaf yang sebesar-besarnya."

Sebagai penceramah dalam acara syawalan dan halalbihalal tsb adalah Sabrur Rohim, SAg, MSI, salah satu penceramah yang juga sekaligus penyuluh KB Kapanewon Girisubo. Dalam tausiyahnya, Sabrur menekankan pentingnya menjaga keistiqamahan ibadah pasca Ramadan serta agar selalu menjalin silaturahmi, karena silaturahmi pasti akan mendatangkan berkah dalam hidup, baik berkah dalam rezeki maupun dalam usia (umur). Sabrur dalam ceramahnya juga mengajak para pader PKK untuk berperan aktif dalam program percepatan penurunan stunting di Girisubo yang sejauh ini masih di kisaran 11%an. Sebab, ini terkait dengan masa depan generasi bangsa yang sehat dan berkualitas serta memiliki daya saing. 

Ceramah yang kurang lebih berlangsung 45 menit ditutup dengan doa bersama dengan dipimpin langsung oleh Pak Sabrur (sapaan akrabnya), dan kemudian acara dilanjutkan sesi foto bersama dan saling berjabat tangan. Dalam acara tsb juga disampaikan bantuan secara simbolik bahan baju batik kader TP PKK dari Diah Purwanti kepada perwakilan TP PKK Girisubo.

Sebelum zuhur, acara pun kemudian ditutup, dan sebelum pulang, semua peserta beramah tamah dan menikmati makan siang bersama.(*)
0 Viewers

Post a Comment

0 Comments

The Magazine